PERAN FULL DAY SCHOOL DALAM MENGEMBANGKAN KARAKTER SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 10 SAMARINDA (STUDI KASUS KEDISIPLINAN SISWA)
DOI:
https://doi.org/10.36277/edueco.v7i1.192Keywords:
Full Day School, Karakter Siswa, Kedisiplinan Siswa.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: 1). Kedisiplinan pada kegiatan belajar di sekolah: siswa hadir tepat waktu; mengikuti kegiatan pembelajaran dengan baik; tidak menyontek saat ujian; menjadi aktif dalam proses pembelajaran 2). Kedisiplinan pada tata tertib sekolah: penggunaan pakaian seragam sekolah; ikut dalam ekstrakurikuler atau pengembangan diri; melaksanakan tugas piket sesuai jadwal; menjaga kebersihan lingkungan sekolah; sopan santun dan etika dalam berbicara 3). Kedisiplinan pada pengerjaan tugas: menyerahkan tugas pada waktu yang ditentukan; menyerahkan tugas sesuai petunjuk atau persyaratan; berkontribusi atau aktif dalam pengerjaan tugas kelompok. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif menggunakan pendekatan deskriptif. Pengumpulan menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian di SMA Negeri 10 Samarinda menunjukkan bahwa full day school memainkan peran penting dalam pengembangan karakter siswa. Kedisiplinan menjadi fokus utama, dengan siswa diharapkan hadir tepat waktu dan tidak menyontek. Mereka harus aktif dalam pembelajaran dan patuh terhadap aturan sekolah. Selain itu, tugas piket harian, menjaga kebersihan lingkungan sekolah, serta partisipasi dalam ekstrakurikuler juga ditekankan. Siswa yang tidak mematuhi tata tertib akan mendapatkan sanksi. Semua ini bertujuan untuk membentuk kepribadian siswa yang baik dan meningkatkan kinerja akademik.
References
Aulia., & Alin. (2012). Pembelajaran Kooperatif Tipe TGT untuk Meningkatkan Kedisiplinan dan Prestasi Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas X di SMK Sultan Agung Kabupaten Cirebon. Jurnal Online Mahasiswa, 1 (2), 7.
Eko Sugiarto. (2015) Menyusun Proposal Penelitian Kualitatif : Skripsi dan Tesis. Yogyakarta: Suaka Media.
Endang Listiani. Jenis-Jenis Penilaian Dalam Evaluasi Pendidikan. https://www.academia.edu/5016631/je nisjenis-penilaian-dalam-evaluasi-pendidikan (online) diakses tanggal 01 Oktober 2017.
Gunawan, Heri. (2012). Pendidikan Karakter, Konsep dan Implementasi. Bandung: Alfabeta.
Hasibuan, Andriana. (2016) “Hubungan perhatian orang tua dengan kedisiplinan kehadiran siswa kelas IV” jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 3 (5), 821
Majid, Abdul & Dian, Andayani. (2012). Pendidikan Karakter Perspektif Islam. Bandung: PT. Rosda Karya.
Nurhasanah., Suastra, Wayan., & Arnyana, Bagus, Putu, Ida. (2021). Membangun Karakter Siswa melalui Budaya Sekolah. Jurnal Ilmu Pendidikan , 4 (2), 485.
Ningrum, Wulan, Retno., Ismaya, Aditia, Erik., Fajrie Nur “Faktor – Faktor Pembentuk Karakter Disiplin dan Tanggung Jawab Dalam Ekstrakurikuler Pramuka” Jurnal Prakarsa Paedagogia, 3(1), 2621
Ningsih, Sulandari., & Sugiaryo. (2016). Hubungan Pelaksanaan Full Day School dan Boarding School dengan Pembentukan Karakter pada Siswa Kelas XI MAN 1 Sukarta Tahun 2016/1017. Jurnal Global Citizen, 2 (2), 57.
Ristantomo, R. (2022). “Pembentukan Karakter Berdasarkan Pancasila di Sila Ketuhanan Yang Maha Esa. Paidea”: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Indonesia, 2(2), 55-59.
Sudjana, Nana. (2016). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
Suyanto, Totok., & Soapatty, Lisnawaty. (2014). Pengaruh Sistem Sekolah Sehari Penuh (Full Day School) terhadap Prestasi Akademik Siswa SMP Jati Agung Sidoarjo. Jurnal Kajian Moral dan Kewarganegaraan, 2 (2), 720.
Syamsurizal. (2018). Penerapan Metode Pemberian Tugas untuk Meningkatkan Kemampuan Guru dalam Membuat Media Pembelajaran SD Negeri 010 Pulau Terap Kabupaten Kampar. Jurnal Pajar (Pendidikan dan Pengajaran), 1 (1), 2614
Yasin, M. (2018). Implementasi Pendidikan Karakter Disiplin, Tanggung Jawa dan Rasa Hormat di Min 5 Bandar Lampung. (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung).
Yulianti, S. D., Djatmika, E. T., & Santoso, A. (2017). Pendidikan karakter kerja sama dalam pembelajaran siswa sekolah dasar pada kurikulum 2013. Jurnal Teori Dan Praksis Pembelajaran IPS, 1(1), 33–38.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ika Adelia putri, Reza Reza, Indah Permatasari
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.